Tropmed FKKMK UGM – Pusat Kedokteran Tropis, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FKKMK UGM) kembali mengadakan kuliah umum di gedung Magister llmu Biomedik FKKMK UGM pada hari rabu, 09 Mei 2018. Kuliah umum ini mengundang dua dosen tamu, yakni Chris Drakeley, PhD dari London School of Hygiene & Tropical Medicine (LSHTM) dan dr. Inke Nadia D. Lubis, SpA, PhD dari Universitas Sumatra Utara (USU).
Kuliah tamu ini terselenggara berkat kerja sama antara Pusat Kedokteran Tropis dengan London School of Hygiene & Tropical Medicine (LSHTM), United Kingdom. Keduanya berkolaborasi dalam melaksanakan penelitian dengan judul “Optimising Serological Surveillance for Malaria in Indonesia (OPSIN)”. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengevaluasi metode surveilans serologis terpadu untuk memantau penularan malaria di daerah pra-eliminasi di Kabupaten Kulon Progo.
Kedua dosen tamu memaparkan materinya dalam waktu 30 menit. Chris Drakeley memaparkan materi berjudul Optimising Surveillance for Malaria Elimination in Indonesia. Dilanjut oleh dr. Inke Nadia D. Lubis, SpA, PhD dengan judul Molecular Epidemiology of Plasmodium spp. in North Sumatera, Indonesia, And the Efficacy of Acts for Treatment of Plasmodium falciparum Infection.
Peserta dalam kuliah tamu ini berasal dari internal FKKMK UGM yang meliputi beberapa magister seperti Ilmu Kedokteran Masyarakat, Ilmu Biomedik, Ilmu Kedokteran Tropis, dan beberapa tamu undangan dari Dinkes. Kuliah umum berlangsung selama 2 jam. Dimulai sejak pukul 13.00 WIB – 15.00 WIB. Selama dua jam, perkuliahan interaktif. Terdapat pertanyaan-pertanyaan yang ditanyakan peserta.